Gubernur: UN SMP Sederajat di Lampung Siap 100 Persen - MEDIA ONLINE

Hot

Saturday, May 2, 2015

Gubernur: UN SMP Sederajat di Lampung Siap 100 Persen

M Ridho Ficardo

LAMPUNG - Jelang pelaksanaan ujian nasional (UN) SMP/Mts sederajat khususnya di Lampung pada 4-7 Mei 2015 mendatang, Gubernur Lampung M Ridho Ficardo memastikan persiapan sudah 100 persen. Dia juga berharap di balik kesiapan pelaksanaannya, dalam prosesi ini nanti juga bisa berjalan dengan lancar, sukses, tidak ada kendala baik kebocoran naskah soal maupun lembar jawaban UN (LJUN). Jika itu bisa dicapai, dia optimistis tingkat kelulusan UN SMP di Lampung bisa mencapai 100 persen.

“Persiapan UN SMP/Mts sederajat di Lampung sudah 100 persen, tapi saya belum mengetahui perkembangan teknisnya. Itu bisa kita sama-sama ketahui saat kunjungan (pengontrolan) UN SMP ke empat sekolah, Senin (4/5/2015),” tuturnya usai upacara peringatan Hardiknas di PKOR Way Halim, Sabtu (2/5/2015).

Sebelumnya Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Lampung Hery Suliyanto mengatakan distribusi naskah soal dan lembar jawaban UN (LJUN) untuk 15 kabupaten/kota sudah berjalan dengan baik. Bahkan, dari pengiriman yang dilakukan di Disdikbud Lampung hingga penerimaan oleh seluruh kabupaten/kota tepat sasaran dan tepat waktu pada hari yang sama, Jumat (1/5/2015). 

“Tinggal mereka (Disdik kabupaten/kota) mendistribusikan ketiap sekolah-sekolah di wilayahnya,” paparnya, seperti dilansir Lampost.

Untuk mencegah kebocoran naskah soal, LJUN maupun kunci jawaban UN (KJUN), Disdikbud provinsi bersama disdik kabupaten/kota sepakat membentuk tim monitoring bersama pihak kepolisian untuk mengawasi hingga menindaklanjuti segala bentuk kecurangan.

“Itu juga termasuk menindaklanjuti berbagai temuan lapangan jika ada fakta ataupun indikasi berbagai bentuk penyelewengan pelaksanaan UN (SMP) tersebut,” imbuhnya.

Terkait, jaminan bebas padam listrik dari PLN, Hery meyakinkan pihaknya terus berkoordinasi dengan para pejabat PLN agar menjamin pelaksanaan UN terutama di dua SMP UN CBT tidak sampai mati lampu.

Disinggung langkah monitoring pengontrolan pelaksanaan UN SMP yang dilakukan para pejabat Pemprov Lampung bersama jajaran terkait, Hery mengatakan Senin (4/5) rombongan Gubernur Lampung akan berkunjung ke sejumlah sekolah. Dimulai dari dua SMP pelaksana UN CBT, yakni SMPN 1 dan 2 Bandar Lampung maupun UN PBT, yakni SMP Xaverius dan MTs 2 Bandar Lampung.

“Tapi melalui SK gubernur, para bupati/wali kota juga turun (kontrol) ke sekolah yang menggelar UN CBT d iwilayahnya. Jadi, tidak hanya Bandar Lampung dan Metro yang terlihat pejabatnya yang turun ke lapangan,” tukasnya. (*)

Post Top Ad