LAMPUNG - Setelah digadang-gadang sebagai pesaing kuat calon petahana Ketua DPD PDIP Lampung Sjachroedin ZP, namun Mantan Ketua DPC PDIP Lampung Barat, Mukhlis Basri, justru namanya tidak masuk dalam rekomendasi DPP PDIP ke dalam tiga nama yang diusulkan. DPP PDIP dikabarkan merekomemdasikan Sjachroedin ZP, Mingrum Gunay dan Bambang Suryadi.
Menanggapi hal itu, calon Ketua DPD PDIP Lampung Mukhlis Basri dalam Konferda di Hotel Emersia yang digelar hari ini, Minggu (8/3/2015) mengaku legawa, apapun hasil Konferda.
"Saya ini bisa begini karena PDIP. Apapun hasilnya ya kita terima, legowo saja lah," ujar pria yang juga Bupati Lampung Barat itu di lokasi Konferda, seperti dilansir Tribunlampung.
Ketua DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Sjachroedin ZP sebagai calon petahana Konferda hadir dalam acara Konferda di Hotel Emersia, Bandar Lampung. Dari jadwal pukul 9.00 wib hingga pukul 10.15 wib konferda belum juga dimulai. Pihak panitia mengatakan masih menunggu kedatangan pengurus DPP PDIP. (*)