Jelang Tahun Baru, 45 Persen Tamu Hotel dari Luar Lampung - MEDIA ONLINE

Hot

Tuesday, December 30, 2014

Jelang Tahun Baru, 45 Persen Tamu Hotel dari Luar Lampung


LAMPUNG - Menjelang momen pergantian tahun, tercatat sekira 45 persen pengunjung hotel di Kota Bandar Lampung berasal dari luar daerah. Kebanyakan mereka berasal dari wilayah Jakarta, Palembang, dan Jawa Barat, yang sengaja datang berwisata mengisi liburan akhir tahun di Lampung

Sekertaris Umum Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Lampung, Friandi Indriwana mengatakan saat akhir tahun kunjungan hotel di Lampung mencapai peak season (musim pucak). Tahun ini lanjut dia, didominasi pengujung dari luar daerah.

Terpisah, Lydia Fransisca, Frontliner Office Manager Hotel Marcopolo mengaku seluruh kamar di hotel tersebut semuanya sudah di-booking pengunjung. "Dari 104 kamar yang ada di hotel ini, 50 persen sudah terisi. Sedangkan 50 persen lagi sudah di-booking," ungkapnya, Senin (29/12/2014).

Sementara, Direktur Sales dan Marketing Hotel Emersia, Rafizon Chaniago, menyatakan hal senada. "Saat ini untuk tahun baru, dari total 122 kamar yang kami siapkan hanya kamar tipe President Suite dan Ocean Suite yang masih kosong," ungkapnya.

Menurut Rafizon, saat ini pihaknya hanya melakukan konfirmasi pemesanan saja ke customer. Dia menjelaskan sejak dua minggu lalu Emersia sudah berhenti menjual kamar untuk tahun baru.

Lain lagi ceritanya untuk Hotel Inna Eight Lampung. Sales Manager Hotel Inna Eight, Hera Yuniarti mengaku, pihaknya baru menerima, sekitar 35 persen booking untuk tahun baru. Ia menjelaskan, masyarakat di Lampung cenderung memesan di saat-saat akhir menjelang pergantian tahun. 

"Mengacu pada tren tahun kemarin, hotel-hotel di Lampung, baru full book, H-1 sebelum tahun baru, " ungkap  Hera. Dia optimistis dapatmencapai full book pada momen pergantian tahun nanti.

Untuk menarik minat pengunjung pada pergantingan tahun, Inna Eight Hotel menggelar program paket hemat bertajuk New Year Eve buffet Dinner, seperti dilansir harianlampung.com.

"Hanya dengan Rp89.900 nett per orang, bisa makan malam sepuasnya mulai pukul 18.00 wib - 23 wib," kata General Manager Inna Eidht Hotel Dedi Rosadi, seraya mengaku masih memiliki program lain yang tidak kalah menarik terkait dengan tahun baru. (*)

Post Top Ad