Korban Suami-Pedagang Lampung Datang, Penipuan Terbongkar - MEDIA ONLINE

Hot

Saturday, May 23, 2015

Korban Suami-Pedagang Lampung Datang, Penipuan Terbongkar

Hariyanto alias Heri Tatto saat diperiksa. (ist)

LAMPUNG ONLINE - Terbongkarnya kasus penipuan bermodus jerat asmara jarak jauh puluhan perempuan, dengan memalsu akun facebook pejabat polisi di Jawa Timur ini, setelah salah satu korban perempuan asal Palangkaraya, Kalimantan, mendatangi Mapolres Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, yang mengaku jadi korban pria di facebook dengan akun yang mengatasnamakan Aldy Sulaeman.

Saat melihat wajah Aldy Sulaeman yang asli, wanita tersebut baru sadar kalau pria yang dimaksud bukan Aldy yang menjabat Kasat Reskrim seperti di akun facebook asli, karena wajahnya berbeda. Korban tidak bisa berbuat apa-apa. Dia mengaku selama berhubungan jarak jauh dengan tersangka, telah mentransfer uang berkali-kali hingga Rp32 juta.

Tersangka Hariyanto alias Heri Tatto adalah warga asli Jl. Kali Kepiting Surabaya, Jawa Timur. Di Lampung, Hariyanto dan tersangka Yesi Purnama Sari beralamat di Jl Abdul Rahman No.23 LK. I, Kelurahan Sukajawa, Bandar Lampung. Hariyanto merupakan gembong perampok pembobolan ATM dan nasabah bank. Di Surabaya pelaku membobol ATM di Jalan Manyar.

“Terakhir, dia melakukan pembobolan ATM di Semarang, dan ditangkap aparat Polda Metro Jaya. Dengan alasan agar dekat dengan keluarga, dia (Heri) meminta untuk dilayar (dipindah) ke LP Rajabasa Bandar Lampung,” jelas Kasat Reskrim Perak AKP M Aldy Sulaeman, Sabtu (23/5/2015).

Di Lampung, Hariyanto dibantu sang istri menipu puluhan wanita dengan modus asmara dan meraup Rp1 miliar lebih, menggunakan akun facebook atas nama M Aldy Sulaeman, Kasat Reskrim Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, seperti dilansir Lensaindonesia

Di Surabaya, Hariyanto tinggal di Jalan Kali Kepiting Surabaya. Dalam catatan polisi, Hariyanto merupakan residivis pembobol ATM. Selain itu, tersangka juga dikenal sebagai gembong perampokan nasabah bank. Bahkan, Heri Tatto juga pernah mendekam di ruang tahanan Mapolrestabes Surabaya.

Salah satu anggota polisi yang ikut menangkap, membenarkan bahwa tersangka Hariyanto yang dikenal dengan sebutan Heri Tatto, merupakan gembong perampok dengan sasaran ATM dan nasabah bank. (*)

Post Top Ad