Empat Pimpinan DPRD Bandar Lampung Dapat Mobil Mewah - MEDIA ONLINE

Hot

Monday, May 11, 2015

Empat Pimpinan DPRD Bandar Lampung Dapat Mobil Mewah


BANDAR LAMPUNG - Kinerja empat pimpinan DPRD Kota Bandar Lampung kian dituntut maksimal dalam menjalankan tugasnya sebagai wakil rakyat. Itu karena kini mereka telah diberikan oleh rakyatnya fasilitas berupa mobil mewah, kendati hanya inventaris, di saat rakyat pemilihnya masih banyak yang kekurangan, mencari nafkah hari ini untuk makan hari ini. 

Tentu rakyat mengharapkan tugas-tugas DPRD Kota Bandar Lampung dalam pengawasan, penganggaran dan pengesahan, harus memihak kepentingan rakyat banyak, bukan kepentingan golongan atau partainya, apalagi kepentingan pribadi, karena kini rakyat yang membiayai kebutuhan para wakil rakyat itu dalam upaya menyejahterakan seluruh rakyat.

Beberapa hari lalu, empat pimpinan dewan itu mendapatkan mobil dinas baru berupa Mitsubishi Pajero Sport Exceed 4x2. Dengan harganya yang ditaksir Rp 426 juta per unit, Sekretariat DPRD Bandar Lampung menggelontorkan dana yang tidak sedikit. Angkanya mencapai Rp 1,704 miliar.

Mereka yang mendapat mobil dinas baru adalah Ketua DPRD Bandar Lampung Wiyadi, plus tiga wakilnya, yakni Hamrin Sugandi, Nandang Hendrawan, dan Naldi Rinara. Karena itulah, kinerja anggota DPRD Bandar Lampung, utamanya keempat pimpinannya tersebut, dituntut maksimal 

Saat dikonfirmasi, Wiyadi membenarkan informasi tersebut. Bahkan, legislator PDI Perjuangan ini mengaku sudah menerima Pajero warna merah beberapa hari lalu.

"Baru beberapa hari lalu kami dapat. (Mobil dinas) Yang lama sudah saya kembalikan ke sekretariat DPRD," ujar Wiyadi, Minggu (10/5/2015). "Pengadaan mobil baru karena kendaraan yang lama mau didum. Tapi, saya belum tahu didum ke siapa," tambahnya.

Namun, Wiyadi membantah dikatakan pembelian empat kendaraan baru bagi pimpinan DPRD itu merupakan pemborosan anggaran. Menurut sekretaris DPC PDIP Bandar Lampung ini, pembelian kendaraan dinas tersebut sesuai kebutuhan dan aturan. Dikatakannya, masih banyak alat kelengkapan DPRD yang belum memiliki randis, seperti dilansir Tribunlampung


"Rencananya, setelah empat pimpinan dewan ini dapat mobil baru, yang bekas kami kasih ke AKD (alat kelengkapan DPRD). Artinya, lebih efisien daripada menganggarkan mobil baru untuk AKD. Karena dari 18 AKD di DPRD, masih ada yang belum dapat randis," jelas Wiyadi.

Dihubungi via telepon, Sekretaris DPRD Kota Bandar Lampung Nettylia Syukri juga mengiyakan adanya pembelian empat kendaraan baru bagi pimpinan dewan. Namun, ia enggan mengungkapkan nominal anggaran untuk pengadaan keempat mobil tersebut. (*)

Post Top Ad