METRO - Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Prof.Dr.Din Syamsuddin, M.A meresmikan Muhammadiyah Business Center (MBC) Metro, serta penandatanganan sembilan prasasti amal usaha Muhammadiyah, bertempat di area komplek Rumah Sakit Umum (RSU) Muhammadiyah Metro, Lampung, yang dihadiri Wali Kota Metro Lukman Hakim dan ribuan jamaah Muhammadiyah.
“Walaupun Metro sebuah kota kecil, tapi bisa berdiri Universitas Muhammadiyah, Rumah Sakit Umum Muhammadiyah dan Muhammadiyah Business Center (MBC) tahap pertama. Semoga dengan banyaknya amal usaha yang telah berdiri di Kota Metro di bidang pendidikan, kesehatan dan ekonomi, bisa menjawab persoalan-persoalan keumatan, seperti persoalan pengurangan angka kemiskinan, tingginya angka pengangguran dan persoalan sosial lainnya," ujar Prof.Dr.Din Syamsuddin, M.A, Sabtu (7/3/2015).
Sementara, Ketua Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah Kota Metro Hi. M. Daud Syidiq, BA menyampaikan, bahwa dengan peresmian Muhammadiyah Business Center (MBC) Metro dan amal usaha Muhammadiyah yang lain, merupakan kesungguhan Muhammadiyah dalam melakukan gerakan-gerakan dakwah dan pembaharuan.
"Untuk mewujudkan Indonesia berkemajuan, sebagaimana maksud dan tujuan Muhammadiyah yaitu menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam, sehingga terwujud masyarakat Islam yang sebenar-benarnya,” paparnya.
Direktur PT. Metro Solar Investama Ali Musyafa menyampaikan, ada beberapa pemikiran yang melandasi lahirnya Muhammadiyah Business Center (MBC) Metro, sebagai salah satu unit usaha dari PT. Metro Solar Investama (PT.MSI) yaitu sebuah perusahaan yang bergerak di sektor ekonomi yang dimiliki oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Metro. (arif)