Google Kembangkan Android VR Saingi Facebook & Apple - MEDIA ONLINE

Hot

Tuesday, March 10, 2015

Google Kembangkan Android VR Saingi Facebook & Apple

Google Android VR (Foto: Vr-zone)

CALIFORNIA - Event Mobile World Congress dan Game Developers Conference yang digelar beberapa hari lalu salah satunya mengungkap tentang teknologi Virtual Reality (VR). Beberapa perusahaan teknologi tampak berlomba-lomba mengembangkan perangkat VR, termasuk Google.

Dilansir Vr-zone dan Okezone, Senin (9/3/2015), Google mengatakan, pihaknya menaruh perhatian besar pada segmen virtual reality. Kabarnya, perusahaan raksasa internet tersebut sedang bekerja pada platform Android untuk headset VR.

Menurut The Wall Street Journal, Google memiliki puluhan teknisi yang bekerja untuk pengembangan platform berbasis Android. Mereka juga bekerja untuk aplikasi virtual reality.

Seperti sistem operasi Android untuk perangkat mobile, perangkat lunak virtual reality dari Google akan tersedia gratis untuk produsen hardware. Langkah Google ini tidak mengejutkan mengingat semua perusahaan teknologi seperti Facebook dan Apple bekerja pada produk VR di masa depan.

Diestimasikan bahwa pasar VR akan tumbuh signifikan pada beberapa tahun ke depan dengan jumlah total pengguna VR mencapai 200 juta orang pada 2018.

Perangkat headset virtual atau virtual reality mulai diperkenalkan oleh para perusahaan teknologi. Beberapa perusahaan yang lebih dulu meluncurkan produk tersebut antara lain Oculus VR, Sony serta Samsung.

Produk seperti Sony Project Morpheus dan Samsung Gear VR telah diperkenalkan. Khusus Oculus Rift buatan Oculus VR, perangkat tersebut mendapatkan dukungan dari teknologi Nvidia, yang ditujukan untuk para gamer.

Sony mengatakan bahwa perusahaan akan mengapalkan headset virtual reality Project Morpheus di pertengahan 2016. Perusahaan asal Jepang itu juga mengungkap prototipe Project Morpheus yang ditingkatkan dengan layar lebih tajam. (*)

Post Top Ad