Kamera Digital Panasonic Berfungsi sebagai Smartphone - MEDIA ONLINE

Hot

Tuesday, January 27, 2015

Kamera Digital Panasonic Berfungsi sebagai Smartphone


TOKYO – Smartphone tidak dapat dilepaskan dalam keseharian masyarakat modern dewasa ini. Selain itu, kebutuhan terhadap kamera juga sudah menjadi salah salah satu hal yang harus dipenuhi.

Meskipun banyak smartphone yang menawarkan fitur kamera canggih, kebutuhan terhadap kamera digital juga tidak dapat dikesampingnya. Pasalnya perangkat tersebut memiliki kemampuan utama sebagai perangkat kamera.

Sebagaimana dilansir Japan Today dan Okezone, Senin (26/1/2015), Salah satu perusahaan kamera digital Panasonic akan merilis perangkat terbarunya. Perangkat yang dilabeli LUMIX CM1 tidak seperti kamera digital pada umumnya, pasalnya kamera ini dapat digunakan sebagai free SIM Android4.4 smartphone.

Berbicara soal harga, perangkat tersebut akan dibanderol dengan harga sekira ¥120,000 atau sekira Rp12,8 juta. Selain itu, perangkat yang kabarnya akan tersedia pada 12 Maret tersebut hanya hadir dalam jumlah terbatas, yakni 2.000 unit.

Selain itu, berbicara kemampuannya soal kamera, LUMIX CM1 akan kemampuannya menembak foto 4K dengan kamera 20,1MP, 1 inci MOS sensor dan lensa LEICA DC ELMARIT 28mm f/2.8 ASPH. Selain itu, terdapat cincin kontrol yang memungkinkan untuk mengatur kecepatan rana dan diagfragma. (*)


Post Top Ad