Mendatang, iPod Pakai Teknologi Parametric Speaker? - MEDIA ONLINE

Hot

Monday, May 11, 2015

Mendatang, iPod Pakai Teknologi Parametric Speaker?


LAMPUNG ONLINE - Seorang desainer bernama Jomy Joseph menawarkan konsep iPod masa depan yang sangat menarik. Salah satu yang ditonjolkan adalah teknologi parametric speaker.

Parametric speaker adalah sebuah teknologi yang membuat gelombang suara memancar dengan lebih terarah. Berbeda dengan speaker tradisional yang memancarkan suara dengan keras dan jauh.

Gampangnya, teknologi ini membuat hanya pengguna itu saja yang mendengarkan suara yang dikeluarkan oleh iPod. Sementara pengguna lain, meski berada di sebelahnya tidak akan merasakan apa pun.

Parametric speaker juga kerap dianalogikan dengan sinar laser yang mampu memancarkan suara pada intensitas tinggi, ke daerah yang relatif sempit. Demikian seperti dikutip Phonesreview dan Okezone, Senin (11/5/2015). Menggunakan teknologi parametric speaker, pengguna tidak perlu lagi memakai headphone.

Jomy menamakan iPod rancangan dengan iPod Pro. Tidak hanya keren dari sisi teknologi, namun desain perangkat ini juga terbilang simpel dan futuristik. Dengan konsep bulat dan kecil, memudahkan penggunanya untuk membawa perangkat ini ke mana pun.

iPod Pro juga dilengkapi dengan beberapa fitur meliputi, Siri, Apple Watch UI, dan aplikasi pengukur kesehatan. (*)

Post Top Ad