Polda Lampung Tegaskan Penghargaan Google Hanya Hoax - MEDIA ONLINE

Hot

Saturday, June 11, 2016

Polda Lampung Tegaskan Penghargaan Google Hanya Hoax

Sulistyaningsih (ist)

MEDIA ONLINE -
Kabar Polda Lampung menerima penghargaan dari Google karena terbanyak meraih searching website Tribarata se-Indonesia, ternyata cuma hoax. Kabid Humas Polda Lampung AKBP Sulistyaningsih yang menegaskan hal itu, Jumat (10/6/2016). 

“Ya memang tidak ada. Jadi rencana saya ke Amerika Serikat (AS) untuk menerima penghargaan dari Google juga batal,” tegas Sulis –sapaan akrabnya.

Menurut Sulis, hingga saat ini pihaknya belum mendapatkan surat pemberitahuan resmi dari perusahaan asal negeri Paman Sam tersebut. Masalah itu pun telah dikonfirmasikan ke Google Indonesia.

Lalu, bagaimana kabar itu bisa muncul? Sulis menerangkan, hal ini berawal dari seseorang bernama Thomas yang datang ke Polda Lampung. Dia pernah bekerjasama saat membuat dan mengelola website Polda Lampung satu tahun lalu.

“Nah, Thomas inilah yang memberitahukan bahwa Polda Lampung dapat penghargaan dari Google,” kata Sulis, seperti dilansir Pojoksumut.

Thomas kala itu menemui Kapolda Lampung Brigjen Ike Edwin dan memberitahukan jika Polda Lampung mendapat penghargaan tersebut.

“Thomas hanya silaturahmi dan menawarkan program kerja baru ke Polda Lampung,” tuturnya.

Thomas ini juga lah yang mengatakan penghargaan akan diberikan langsung oleh pemilik Google, yakni Sergey Brin di Amerika Serikat pada 11-15 Juni mendatang

“Kepada Kapolda, Thomas bilang kalau surat resmi dari Google menyusul, akan segera dikirimkan,” sebut Sulis.

Karena menganggap ini bakal berdampak luas, Polda Lampung berinisiatif mengecek langsung kebenaran informasi tersebut. Kabid TI Polda Lampung langsung mengontak kantor Google Indonesia di Jakarta.

“Setelah dihubungi, pihak Google Indonesia mengatakan sejauh ini belum ada informasi resmi Google AS memberi penghargaan tersebut. Jadi sekali lagi saya tegaskan, penghargaan itu memang tidak ada,” tandasnya. (*)

Post Top Ad